Senin, 21 Juli 2014

Wow!...Ada Bajaj Unik Buat Para Pengelana

[Image: 20130208031650248.jpg]

London -- Melangsungkan perjalanan yang jauh, apalagi secara sendirian dengan menggunakan mobil, biasanya sering mengalami pelayanan penginapan yang tak nyaman, ataupun makanan yang kurang enak.

Kadang demi alasan keamanan ataupun penghematan, tidur di bagian belakang mobil atau membangun tenda di pinggir jalan menjadi pilihan lain.

Namun seorang desainer luar negeri ternyata punya mimpi untuk para pengelana tunggal yang melangsungkan perjalanan jauh dengan membangun Buffalino, sebuah kendaraan roda tiga mirip bajaj di Indonesia.

Kendaraan ini didesain sehingga bisa membawa tempat tidur yang bisa dipasang, sebuah wastafel, kemudian dapur mini dengan kulkasnya, dan air. Serta tempat untuk Anda bekerja dengan laptop.

Adalah Cornelius Cormanns seorang desainer industri asal Jerman yang memodifikasi scooter Piaggio menjadi roda tiga untuk membuat Buffalino yang tujuannya untuk memenuhi kebutuhan para pengelana tunggal.

Cormanns memang menginginkan mendesain sebuah kendaraan yang menawarkan kesenangan dan fleksibilitas selama perjalanan, serta ekonomis karena hemat bahan bakar.

Buffalino tentunya menjadi alternatif Anda yang mau melakukan perjalanan sendirian, ketimbang mendapatkan makanan dan penginapan yang buruk.


ada yang berminat???? mikir

(eoc)

0 komentar:

Posting Komentar

SUBSCRIBE





"popupwindow">

"loc" type="hidden" value="en_US" />





Like us on Facebook